Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Upaya Pelestarian Budaya dan Penguatan Silaturahmi, Keturunan Kerajaan Talaga Manggung Gelar “Neleuman Talaga”



SERBERITA.COM || Majalengka, 20 April 2025, Keturunan Kerajaan Talaga Manggung menggelar acara budaya bertajuk “Neleuman Talaga” pada hari Minggu, 20 April 2025, bertempat di Desa Talagawetan, Kecamatan Talaga, Kabupaten Majalengka. 

Acara ini diselenggarakan sebagai wadah silaturahmi antar keluarga besar kerajaan sekaligus sebagai bentuk nyata pelestarian budaya lokal yang berakar dari peradaban Talaga Manggung.

Dengan mengusung konsep ngawangkong katalagaan—yaitu diskusi santai yang akrab dengan budaya lisan masyarakat Sunda—acara ini menghadirkan nuansa kekeluargaan yang hangat dan penuh makna. 

Turut hadir dalam kegiatan ini para sesepuh keluarga, tokoh adat, budayawan, dan masyarakat umum yang memiliki perhatian terhadap sejarah dan budaya Majalengka.

Salah satu tokoh budayawan sekaligus keluarga dari trah Kerajaan Talaga Manggung, Kang Asep, dalam sambutannya menyampaikan ajakan terbuka kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat budaya warisan leluhur.

“Saya tidak akan menghalangi siapa pun untuk ikut melestarikan budaya lokal ini. Justru saya mengajak seluruh masyarakat Majalengka, khususnya warga Talaga Manggung, untuk bersama-sama ngamumule budaya yang telah diwariskan oleh para leluhur kita,” ujar Kang Asep.

Ia menekankan bahwa pelestarian budaya tidak dapat dilakukan oleh satu pihak saja. Diperlukan sinergi dari seluruh elemen masyarakat agar nilai-nilai tradisi tetap hidup dan mampu diwariskan kepada generasi mendatang.

“Kami, sebagai keluarga besar keturunan Raja Talaga Manggung, membutuhkan dukungan dari semua pihak. Budaya ini adalah milik bersama, dan pelestariannya adalah tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.

Acara ini diramaikan dengan sajian kuliner tradisional, pertunjukan seni, dan ruang berbagi cerita antargenerasi yang menjadi cerminan kehidupan masyarakat Talaga di masa lampau. 

Neleuman Talaga diharapkan menjadi agenda rutin tahunan yang mampu memperkuat ikatan kekeluargaan sekaligus membangkitkan kembali kesadaran akan pentingnya menjaga warisan budaya daerah. (Red)

Post a Comment for "Upaya Pelestarian Budaya dan Penguatan Silaturahmi, Keturunan Kerajaan Talaga Manggung Gelar “Neleuman Talaga”"